Giving The Differents From The Others

Friday, March 9, 2012

Jerman Bantu Tenaga Ahli Pengembangan Mobil Esemka

Solo (ANTARA News) - Duta Besar Jerman untuk Indonesia di Jakarta Nor Bert Baas, mengatakan bahwa negaranya telah siap membantu tenaga ahli untuk pengembangan proyek mobil Esemka, yang sekarang ini tengah di lakukan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta, Jawa Tengah.

"Kami siap memberikasn bantuan tenaga ahli otomotif, manajemen maupun tenaga lainnya untuk mengembangkan industri otomotif mobil Esemka yang kini tengah dirintis Pemkot Surakarta," kata Duta Besar Jerman untuk Indonesia di Jakarta Nor Bert Baas disela-sela pertemuan denga Wali Kota Surakarta Joko Widodo (Jokowi) di Loji Gandrung rumah dinas Wali Kota Surakarta, Jumat.

Ia mengatakan selain untuk memberikan bantuan tenaga-tenaga ahli otomotif dan tenaga ahli manajemen perusahaan otomotif, juga ditawarkan memberikan bantuan tenaga ahli mobil Esemka untuk diundang datang ke Jerman menjalani pelatihan di perusahaan-perusahaan otomotif yang ada di negara ini.

"Ya selain itu kami juga mengungdang Pak Jokowi untuk datang ke Jerman nanti memberikan ceramah mengenai kemajuan industri otomotif di Solo," katanya.

Menyinggung mengenai keberadaan industri otomotif mobil Esemka yang sekarang sedang dirintis oleh Pemkot Surakarta Nor Bert Baas,

mengapresiasi tinggi kepada Pemkot Surakarta yang telah mau mempelopori pembangunan industri otomotif, meskipun di negara-negara lain sudah lebih dulu melakukan.

Pemerintah Jerman dalam hal ini juga sudah memberikan bantuan kepada Pemkot Surakarta untuk tenaga ahli bidang pertekstilan, kewirausahaan dan penataan kota.

Jokowi mengatakan menyambut senang atas bantuan tenaga ahli yang akan diberikan oleh Pemerintah Jerman. "Suatu perusahaan barubantuan seperti tenaga-tenaga tersebut sangat penting dan kami sangat senang diberikan itu".

"Bantuan tenaga ahli itu maunya Jerman akan cepat-cepat diberikan, tetapi kami masih belum siap tunggu dulu nanti kalau semua udah siap kami akan meminta bantuan itu," kata Wali Kota Surakarta.
(ANT)


Sumber 
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Translate Here

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
by : KaKa
Powered by Blogger.

Ads 468x60px

keterangan

Featured Posts

Social Icons

Unordered List

Radio Sunnah